Meriahkan HAB Kemenag, UINFAS Bengkulu Gelar Berbagai Perlombaan

Bengkulu, Phrnews.id – Dalam rangka Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama Republik Indonesia ke-77, UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu merayakan dengan mengadakan jalan santai dan senam di lapangan olahraga, Senin (02/01/2023).

Dalam rangkaian kegiatan HAB Kemenag RI ini sekaligus diselenggarakannya peresmian gedung olahraga oleh Rektor UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu Prof. Dr. KH. Zulkarnain Dali, M.Pd.

Rektor menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh dosen dan mahasiswa yang hadir dalam peresmian gedung olahraga dan mengikuti kegiatan lainnya seperti jalan santai, senam bersama, dan lomba, tenis meja dan kue khas Provinsi Bengkulu dengan antusias. Selain itu, kegiatan ini dipenuhi dengan pembagian dooprize.

Dengan telah resminya gedung olahraga tersebut beliau berharap mahasiswa dapat memanfaatkan fasilitas dengan baik.

“Dengan diresmikannya Gedung Olahraga ini saya berharap mahasiswa memanfaatkan fasilitas sehingga bibit-bibit pemain yang handal dapat ditingkatkan di lingkungan UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu. Dengan banyaknya pemain yang berbakat dapat kita ikutkan pada event-event nasional seperti Pesona,” jelasnya.

Rektor juga meminta kepada pengelola lapangan dapat menyosialisasikan fasilitas ini sehingga mahasiswa yang memiliki bakat baik futsal, bola volly, dan basket dapat memanfaatkan fasilitas ini dengan baik.

Dalam HAB Kemenag telah dilaksanakan sebelumnya perlombaan tenis meja, tenis lapangan, song, lomba kue khas Bengkulu (Kue Talam dan Lepek Binti).

Berikut daftar nama pemenang lomba tenis lapangan ganda putra:

Juara 1 Suyono dan Irsac
Juara II Zul S dan Pebrian
Juara III Suhirman dan Wery

Tenis Lapangan Ganda Putri

Juara I Martini dan Ilma
Juara II Basinun dan Dini
Juara III Helvi dan Fera

Tenis Lapangan Ganda Campuran

Juara I Werry dan Dini
Juara II Suhirman dan Rahima
Juara III Soepudin dan Martini

Lomba Gaple

Juara I Irwan Satria
Juara II Andi
Juara III Bambang
Juara IV Idel

Lomba Makanan Khas Bengkulu Lepek Binti dan Kue Talam:

Juara I FUAD
Juara II LPPM
Juara III Pascasrjana
Harapan 1 Fakultas Syariah
Harapan 2 Fakultas Tarbiyah dan Tadris

Selanjutnya akan digelar upacara HAB Kemenag dan Kegiatan nasi tumpeng yanga akan dilaksanakan esok hari. (Yud)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.