Bupati Bengkulu Utara Minta Toko Waralaba Komitmen Memberdayakan UMKM

Bengkulu Utara, PHR News.id – Berbagai upaya dilakukan Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara (BU) dibawah kepemimpinan Bupati Bengkulu Utara Ir H Mian untuk mengembangkan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

Salah satunya meminta produk-produk lokal UMKM BU bisa masuk dan dipasarkan di toko modern. Seperti halnya untuk memfasilitasi pemasaran produk UMKM melalui toko waralaba yang dikelola, Indomaret.

Pada kesempatan itu, Bupati Mian meminta seluruh Indomaret atau toko-toko modern lainnya harus berkomitmen menyiapkan gerai untuk produk-produk lokal UMKM Bengkulu Utara.

“Supaya UMKM di daerah itu juga bisa hidup. Kalau UMKM hidup, berarti banyak tercipta lapangan kerja, karena UMKM itu mempekerjakan banyak orang, berarti ada pendapatan. Dengan demikian roda ekonomi turut berputar,”jelas Bupati Mian di Coffee Morning bersama Pimpinan dan jajaran Manajemen Indomaret, di Ruang rapat setdakab BU (16/03/2021).(Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.