UIN FAS Bengkulu Bersama KKP Gelar Vaksinasi Masal

UIN FAS Bengkulu, PHR News.id – Vaksinasi Masal yang digelar oleh Universitas Islam Negeri Fatmawati Bengkulu bekerjasama dengan Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Bengkulu di Gedung Auditorium UIN FAS Bengkulu. Sasaran Vaksinasi adalah mahasiwa semester 1-3 UIN FAS karena akan dilakukan perkuliahan tatap muka tanggal 11 Oktober 2021 mendatang, Selasa (28/09/2021).

Ketua KKP mengatakan vaksinasi ini sangat penting karena menurut laporan bahwa yang terbanyak belum vaksinasi adalah kelompok pelajar dan mahasiwa sehingga perlu dilakukan secara bertahap, terlebih akan dilakukan perkuliahan tatap muka yang rencananya akan dilakukan bulan depan.

Laporan yang saya terima bahwa terbanyak yang belum di vaksin adalah kelompok pelajar dan mahasiswa, jadi perlu di percepat, terlebih sudah banyak sekolah-sekolah dan kampus sudah menggelar tatap muka,”Ujar ketua KKP

Plt Rektor IAIN Bengkulu mengatakan,vaksinasi adalah Program pemerintah dengan tujuan untuk keselamatan masyarakat dari penularan Covid 19. Sehingga penularan Covid 19 dapat minimalisir walaupun prokes tetap harus kita terapkan.

Lanjut beliau mengatakan, untuk vaksinasi di kampus, kenapa hanya semester 1 dan 3, karena sesuai edaran pemeritah, sudah bisa menerapkan kegiatan perkuliahan tatap muka, dengan catatan tetap harus mendapatkan rekomendasi dari Tim gugus Covid dan hanya 25 % sehingga dari total 10 ribu mahasiswa hanya sekitar 2500 yang bisa belajar tatap muka.

“ Mahasiswa hanya 25 persen yang boleh tatap muka,dan semester 1 dan 3 sama sekali belum pernah belajar tatap muka, maka dari itu kita prioritaskan yang semester 1 dan 3,” terang Pak rektor

Rektor menambahkan, koordinasi dengan tim gugus sudah kita lakukan dan hasil dari kepsepakatan antara UIN FAS dengan Tim gugus, boleh dilakukan tatap muka dengan syarat harus dilakukan vaksinasi terlebih dahulu.

Vaksinasi dilakukan beberapa Tahap, total mahasiswa yang akan di Vaksinasi adalah 1570, dan dibagi menjadi 7 tahap, yang dilakukan selama 7 hari, tahap l yang dilakukan hari ini, Selasa (28/09/2021) sejumlah 200 mahasiswa. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.