2 Pejabat Struktural Di Lantik Rektor

Kampus, PHR News.id – Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Bengkulu, Prof. Dr. H. Sirajuddin M., M.Ag., MH melantik 2 pejabat struktural di lingkungan IAIN Bengkulu, bertempat di Ruang Rapat Senat Lantai III Gedung Rektorat, Senin (5/7).

Adapun 2 pejabat yang dilantik tersebut di antaranya, Kepala Bagian Umum, Drs. H. Ramedlon, M.Pd dan Kepala Bagian Tata Usaha pada Fakultas Syariah, Edy Irwansyah, S.Sos.

Rektor menyampaikan dalam amanatnya ucapan selamat kepada pejabat yang baru saja dilantik. Melalui tugas baru ini, beliau mengharapkan agar kedua pejabat yang diberikan amanah tersebut dapat bekerja lebih smart dan komunikatif. Sehingga, kedepannya pelaksanaan atas setiap tugas dan fungsi pada posisi tersebut, dapat dilaksanakan secara maksimal, hingga kemudian akan terwujud tata kelola yang baik.

“Selamat datang dan selamat bekerja kepada para pejabat baru. Juga ucapan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada pejabat lama. Semoga semua kerja keras dan pengabdiannya mendapatkan pahala dari Allah SWT,” tutur Rektor.

Lebih lanjut, ini juga mengingatkan para pejabat untuk menyelenggarakan tri dharma perguruan tinggi yang unggul, berkarakter secara kolaboratif, partisipatif, transparan dan akuntabel.

“Mengingat masa jabatan saya sebagai rektor sudah hampir habis, semoga dalam waktu yang sedikit ini masih bisa kita gunakan untuk melakukan perbaikan dan penguatan kelembagaan maupun akademik,” tegasnya.

Dikesempatan ini, beliau juga mengingatkan bahwa para pejabat kampus seluruhnya adalah pelayan untuk memajukan bidang pendidikan dan kampus.

“Oleh karena itu, mari kita bergandengan tangan. Bagaimana tata kelola organisasi bisa lebih baik ke depan. Bukan saja sarana dan prasarana yang dipenuhi, namun tak lepas dari peran serta SDM yang ikut berkomitmen demi memajukan UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu,” tutup Rektor. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.