Sukses, Hari Jadi PUSKESMAS Curup Timur 13

PHR News.id – Puncak perhelatan hari jadi atau Ulang Tahun (Ultah) PUSKESMAS Curup Timur ke-13 berlangsung khidmat dan sukses langsung dihadiri Ketua PKK Kabupaten Rejang Lebong Ibu Hartini Syamsul,S.Sos,M.Si beserta unsur lintas sektoral lainnya.

“Alhamdulillah sebagai rasa syukur kami pada Allah SWT, PUSKESMAS Curup Timur kita di hari jadinya yang ke-13 hari ini Insya Allah membawah keberkahan bagi semua kita terkhusus warga di Kecamatan Curup Timur ini,” ungkap Jusnita pada PHR News id saat diwawancarai diruang kerjanya tadi siang, Rabu (16/2).

Dikatakan Jusnita yang juga Sekretaris IBI (Ikatan Bidan Indonesia) Kabupaten Rejang Lebong ini, melalui momentum hari jadi PUSKESMAS Curup Timur ke-13 ini bisa membangkitkan semangat baru bagi dirinya beserta jajaran personil PUSKESMAS nya kedepan semakin maksimal dalam memberikan pelayanan publik masyarakat.

“Insya Allah sesuai dengan tekad dan kesepakatan kami bersama jajaran PUSKESMAS Curup Timur bahwa kedepan kita fokus pada upaya peningkatan kualitas pelayanan publik masyarakat terkhusus dibidang pelayanan kesehatan dan kami pun siap bersinergi dengan lintas sektoral manapun terdapat di Kecamatan Curup Timur,” sampai Jusnita kembali.

Berdasarkan hasil pantauan Jurnalis PHR News.id dilapangan, disamping syukuran memperingati hari jadi PUSKESMAS Curup Timur ke-13 ini juga ditandai dengan lebih menarik lagi melalui ‘Pemotongan Nasi Tumpeng’ langsung dipersembahkan oleh jajaran PUSKESMAS Curup Timur untuk diserahkan pada Ketua PKK Rejang Lebong dengan penuh hangat dan kebersamaan serta tetap menerapkan aturan prokes (Protokol Kesehatan).

Untuk diketahui, hadir turut serta mensukseskan terselenggaranya hari jadi PUSKESMAS Curup Timur ini langsung dari Ketua PKK Kabupaten Rejang Lebong Ibu Hartini Syamsul,S.Sos,M.Si, Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Rejang Lebong Syahfawi,S.KM,M.Kes, Danramil, Kapolsek Curup, Babinsa-Babinsa TNI, Babinkantibmas Polres dan sejumlah Insan Pers Media. (P03/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.