Reses DPRD Kota Bengkulu Serap Aspirasi Masyarakat Kota Bengkulu

PHR News.id-Anggota DPRD Kota Bengkulu Teuku Zulkarnain, Kusmito Gunawan dan Herimanto menggelar reses tahun 2022 di kantor DPC Partai Amanat Nasional Kota Bengkulu, Minggu, (27/02/2022).

Dalam reses tersebut, Angota DPRD Kota Bengkulu, Kusmito menjelaskan menerima pertanyaan soal infrastruktur jalan, siring, BPJS dan Pelayan rumah sakit Kota Bengkulu

“Terkait infrastruktur jalan hal tersebut akan disampaikan kepada Dinas yang berkaitan dalam hal ini PU, masalah siring di tebeng yang tergenang air untuk saat ini kalau di bangun biaya cukup besar juga membutuhkan proses maka dalam langkah cepat kita akan keruk dulu, masalah BPJS memang kendala terbesar  jika menunggak atau belum punya BPJS tidak bisa berobat maka kita akan fasilitasi pada pihak terkait agar dapat membantu masyarakat,” ujarnya 

Ia menegaskan Walikota, Wakil Walikota, Anggota DPRD dan Masyarakat kita sama-sama bekerja dalam kemajuan Kota Bengkulu.

Lanjut, Teuku mengatakan Kota BPJS Kesehatan sekarang ada 12 ribu kouta tahun 2022, jadi proses memang menggunakan surat keterangan tidak mampu itu pun lewat Dinas Sosial, kemudian dinas sosial melakukan verifikasi masuk ke dinas kesehatan dan dinas kesehatan melakukan proses ke BPJS.

“Jangan tidak mau mengurus BPJS, pas sakit baru mau mengurus repot kita lebih baik urus sekarang,” tegasnya

Herimato mengatakan semua aspirasi warga kami tampung walapun tidak secara lisan namun secara tertulis dan kami akan sampaikan. (PHR-04/Red)

Reporter : Weliyah

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.